Pemilihan Ketua OSIS SMPN 1 Kasui berlangsung Demokratis

Way Kanan.tellisik.id

Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) UPT SMP Negeri 1 Kasui menggelar pesta demokrasi pemilihan Ketua dan Wakil ketua OSIS Tahun ajaran 2023/2024, Yang diikuti seluruh siswa dan dewan guru,
bertempat di halaman UPT SMP Negeri 1 Kasui, sabtu (11/02/2023).

Dalam Pemilihan tersebut ada 3 pasangan yang mencalon yakni
kandidat No Urut 1pasangan Komang dan Savina, No urut 2 pasangan Selvi dan Raga, dan No Urut 3 pasangan Asmara dan Gilang.

Turut menyaksikan kegiatan tersebut Komisioner KPU kabupaten Way Kanan I Gede Klipz Darmaja,Panwas kecamatan kasui Tulus Dodik Saptono ,PPK kecamatan Kasui Riyadi,Camat Kasui Ansori,S.pd Bhabinkamtibmas Polsek Kasui Aipda Adri Candra.

Menurut Kepala UPT SMPN 1 Kasui Yasir Adibroto, dengan Kegiatan pemilihan Ketua OSIS ini, diharapkan bisa membekali siswa berupa karakter dan kecakapan untuk menjadi warga negara yang baik. Siswa menjadi tahu bagaimana prosedur pemilihan umum yang benar.

“Juga mendidik siswa sportif dan bertanggung jawab serta tidak menimbulkan konflik setelah pelaksanaan pemilihan ketua OSIS.” kata Yasir Adibroto.

Yasir juga mengaku bangga bahwa anak didiknya mampu melaksanakan dengan baik seluruh tahapan pemilihan dengan jujur, adil, sportif dan bertanggung jawab.

“Semoga semua pengurus OSIS Masa Bakti 2023/2024 mampu mengemban tugas dan fungsinya dengan maksimal untuk memajukan UPT SMP Negeri 1 Kasui dalam membangun generasi yang religius, cerdas, madiri, dan peduli lingkungan.” tutup Yasir Adibroto.

Diketahui dari hasil perhituungan suara pemilihan dimenangkan oleh pasangan no urut 1 yaitu Mendapat Suara 171 No Urut 2 mendapat 10 suara No 3 Mendapat Suara 166 :

.(*/Fikri)

Pemilihan Ketua OSIS SMPN 1 Kasui berlangsung Demokratis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!